You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Nagari Lubuak Jantan
Lubuak Jantan

Kec. Lintau Buo Utara, Kab. Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat

MAHASISWA KKN UNP JALANKAN PROGRAM SIMAK MAK UMAH DI NAGARI LUBUAK JANTAN

Administrator 19 Juli 2024 Dibaca 167 Kali
MAHASISWA KKN UNP JALANKAN PROGRAM SIMAK MAK UMAH DI NAGARI LUBUAK JANTAN

Lubuak Jantan, Kamis 11 Juli 2024 – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Negeri Padang (UNP) menjalankan salah satu program unggulan nagari Lubuak Jantan, SIMAK MAK UMAH (Sistem Informasi Management Administrasi Kependudukan Masuk Rumah). Kegiatan ini dilakukan pada Kamis, 11 Juli 2024, dan mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat setempat.

 

Program SIMAK MAK UMAH merupakan inovasi dalam memberikan pelayanan administrasi kependudukan langsung ke rumah-rumah warga. Program ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus berbagai dokumen kependudukan seperti Kartu Keluarga (KK) dan akta kelahiran tanpa harus datang ke kantor pemerintahan. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan kenyamanan bagi warga Lubuak Jantan.

 

Dalam pelaksanaan kegiatan ini, mahasiswa KKN didampingi oleh Bapak Jorong Cempaka, Sutan Febrianto. Beliau sangat mendukung dan turut serta dalam menyukseskan program tersebut. Kunjungan dilakukan ke beberapa rumah warga, salah satunya rumah Ibu Wila, yang memberikan tanggapan positif mengenai program ini.

"SIMAK MAK UMAH ini bagus sekali karena dapat membantu masyarakat dalam memperbaiki atau memperbarui KK, akta, dan lainnya," ujar Ibu Wila dengan penuh antusias.

Pelaksanaan program SIMAK MAK UMAH ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam memberikan pelayanan administrasi kependudukan yang efektif dan efisien. Dengan adanya program ini, masyarakat Lubuak Jantan dapat merasakan kemudahan dalam mengurus dokumen kependudukan yang mereka butuhkan.

APBN 2025 Pelaksanaan

Pendapatan
Rp 0,00 Rp 3.718.486.239,00
0%

APBN 2025 Pendapatan

Dana Desa
Rp 0,00 Rp 1.706.844.000,00
0%
Bagi Hasil Pajak Dan Retribusi
Rp 0,00 Rp 232.995.239,00
0%
Alokasi Dana Nagari
Rp 0,00 Rp 1.770.147.000,00
0%
Bunga Bank
Rp 0,00 Rp 8.500.000,00
0%

APBN 2025 Pembelanjaan